Sukabumi, MEDIASERUNI.ID – Sebanyak 11 atlet Jiujitsu Kabupaten Sukabumi lolos ke Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XV Jawa Barat, setelah menyabet tujuh medali di babak kualifikasi yang berlangsung di GOR Cisaat, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi.
“Alhamdulillah, dari 11 atlet yang bertanding, semuanya lolos ke Porprov,” ucap Wakil Ketua Pengurus Besar Ju-Jitsu Indonesia (PBJI) Kabupaten Sukabumi, Deden, Selasa 2 Desember 2025.
Tim Ju-Jitsu Kabupaten Sukabumi menyabet tujuh medali, dua medali emas satu perak serta empat perunggu. “Tiga atlet lainnya juga masuk delapan besar serta berhak melaju ke putaran final tahun depan,” kata Deden.
Sejumlah nama atlet peraih medali diantaranya, Rizki Ramdani (Fighting System -69 kg) medali emas, Salwa (Fighting System) medali emas.
Sedang medali perak disabet Zahra (Fighting System -52 kg), sementara medali perunggu disumbangkan Aril Ramdani dan Onge (Fighting System -62 kg), Revana (Newaza System -77 kg) dan Rusli (Fighting System -69 kg).
“Dengan hasil tersebut Ju-Jitsu berpotensi menjadi lumbung medali bagi kontingen Kabupaten Sukabumi di PORPROV mendatang,” tutur Deden.
Dukungan juga datang dari Wakil Bupati Sukabumi, Andreas, yang hadir dalam pembukaan BK PORPROV. Ia menyatakan komitmennya untuk memberikan bonus kepada atlet berprestasi sebagai bentuk apresiasi dan motivasi.
Deden mengatakan bahwa PBJI Kabupaten Sukabumi akan selalu memperkuat program pembinaan serta meningkatkan kualitas latihan.
“Ini baru langkah awal. Kami akan evaluasi dan tingkatkan intensitas latihan agar di PORPROV nanti, atlet Sukabumi bisa meraih hasil maksimal dan mengharumkan nama daerah,” ucapnya. (Dwika)
