logo

,

Soal RUU Penyiaran, Ketua MIO Sukabumi Tegas Bilang Tolak

IMG-20240530-WA0027
Ketua MIO Kabupaten Sukabumi tegas tolak RUU Penyiaran. (Foto Ist)

Sukabumi, MEDIA CATATAN NEWS – Ketua MIO Sukabumi Purwanto, tegas menolak draf Rancangan Undang Undang (RUU) Penyiaran, karena akan mengebiri wartawan.

“RUU Penyiaran ini tidak cuma mengebiri wartawan tetapi juga ‘membunuh’ karakter wartawan,” tegas Purwanto, saat berlangsung aksi unjuk rasa wartawan Kabsi, di DPRD Kabsi, Selasa 28 Mei 2024.

Menurut Ketua DPD MIO Indonesia Kabupaten sukabumi Purwanto, RUU Penyiaran ini sangat bertentangan dengan UUD 45 tentang kebebasan pers.

Baca Juga:  Bey Machmudin Apresiasi Peran Kodam III Siliwangi dalam Tanggap Bencana dan Keamanan Jawa Barat

“Dalam RUU Penyiaran ini banyak sekali permasalahan yang diatur. Justru bagian terpenting yakni investigasi jurnalistik yang menjadi kasta tertinggi tugas peliputan wartawan malah dihilangkan,” tandas Purwanto.

Purwanto menilai penghilangan kasta tersebut akan sangat berdampak terhadap tugas dan fungsi pers sebagai penyampai informasi akurat kepada masyarakat dan sosial kontrol kebijakan.

“Saya berharap dari tingkat pusat maupun daerah mengangkat suara kami, dalam rangka menolak rancangan RUU Penyiaran ini,” tegas Purwanto.

Baca Juga:  Buruh Lepas Aniaya Mantan Istri, Rampas Ponsel Jarah Uang Korbannya

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566