logo

,

Pupuk Kujang dan Bank Sampah Latansa Gelar Pengobatan Gratis di Dawuan Barat

IMG-20240808-WA0051
Pupuk Kujang dan Bank Sampah Latansa gelar pengobatan gratis. (Davi/Mediaseruni)n

Karawang, MEDIASERUNI – Klinik Pupuk Kujang bekerja sama dengan Bank Sampah Latansa menggelar kegiatan pengobatan gratis di Desa Dawuan Barat, Rabu 7 Agustus 2024.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) yang akan diadakan secara rutin setiap bulannya.

Petugas medis dari klinik, dr. Mayang Lenggogeni, menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan masyarakat sekitar kawasan Pupuk Kujang.

Baca Juga:  Kodam III/Siliwangi Gelar Lomba Pemulasaraan Jenazah

“Kami berkomitmen untuk melaksanakan kegiatan ini secara berkala, dengan dukungan dari PT. Pupuk Kujang,” ujarnya.

Dalam pemeriksaan kesehatan yang dilakukan, mayoritas warga mengeluhkan masalah ringan seperti batuk pilek, sementara lansia lebih banyak menghadapi tantangan kolesterol dan asam urat tinggi.

Direktur Bank Sampah Latansa, Hj. Iis Sugianti, yang dikenal dengan nama Jois, menambahkan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari kolaborasi dengan PT. Pupuk Kujang untuk memberikan pelayanan kesehatan secara gratis kepada masyarakat.

Baca Juga:  Mistis Keris Kiai Nogo Siluman Simbol Semangat Perjuangan Rakyat Jawa

“Warga yang datang untuk berobat dapat menukarkan sampah yang mereka bawa dengan kupon sebagai bentuk dukungan mereka terhadap kegiatan ini,” katanya.

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566