Bandung Barat, MEDIASERUNI.ID – Tempat Pengelolaan Sampah (TPS) yang dibangun dengan bantuan River Recycle dan Yayasan Bening Saguling telah resmi beroperasi.

TPS ini sebuah langkah besar menuju lingkungan yang lebih bersih dan sehat yang dilakukan warga Kampung Cibunar RT 04 RW 05 Desa Tanjungwangi Kecamatan Cihampelas Kabupaten Bandung Barat.

Peresmian TPS dilakukan Kepala Desa Tanjungwangi Salimudin, Rabu 26 Februari 2025. Dalam sambutannya, Salimudin mengatakan TPS ini hasil kerja sama pemerintah desa, warga dan mitra yang peduli dengan lingkungan.

Baca Juga:  Cegah Insiden Berulang di Tol Cipularang, Pemprov Jabar - Kementerian PU - Jasa Marga Agendakan Rapat

“Kami berharap TPS ini dapat membantu menjaga kebersihan lingkungan dan mengurangi masalah sampah di desa. Kami juga berharap bahwa sampah dapat menjadi berkah bukan masalah,” ujar Salimudin.

Ketua BPD Desa Tanjungwangi Tugiwan menambahkan, edukasi kepada masyarakat tentang pengelolaan sampah yang baik sangat penting.

“Kami perlu mengedukasi masyarakat tentang cara mengelola sampah yang baik, sehingga sampah tidak menjadi masalah bagi lingkungan dan masyarakat, bahkan sampah dapat bernilai ekonomis,” ujarnya.

Baca Juga:  Cerita Anak Pengais Rejeki Lebaran di TPU Waringinkarya, Sehari Dapat Rp 50 Ribu

Babinkamtibmas Desa Tanjungwangi Bripka Samsikin berharap, TPS ini dapat menjadi solusi mengelola sampah dan tidak menimbulkan masalah baru. “Kami siap membantu dan mendukung pengelolaan sampah di desa ini,” ujarnya.

Sementara itu, Warga Kampung Cibunar Johan, mengucapkan terima kasih atas bantuan pembangunan TPS dan berharap warga dapat mendukung pengelolaan sampah bersama-sama.

“Kami berharap bahwa TPS ini dapat membantu menjaga kebersihan lingkungan dan mengurangi masalah sampah di Kampung Cibunar,” pungkasnya. (Dadan)