Bandung, MEDIASERUNI.ID – Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, menegaskan ia tidak akan menerima parsel Lebaran dari siapa pun. Ia menganjurkan agar dana untuk parsel dialihkan menjadi bantuan sembako bagi warga yang membutuhkan.

Menurutnya, daripada membeli parsel senilai Rp 1,5 juta, lebih baik uang tersebut digunakan untuk menyediakan 10 paket sembako seharga Rp 150 ribu per paket. Paket ini berisi beras atau bahan makanan pokok dan dibagikan langsung kepada masyarakat.

Baca Juga:  Ribuan Ojol Karawang - Jakarta Gelar Aksi Damai di Depan Kantor Bupati

Agar transparan, setiap paket diberi label yang menyatakan bahwa bantuan ini merupakan ucapan Lebaran dari gubernur, lengkap dengan nama dan alamat penerima. Dedi juga akan turun langsung memastikan distribusi berjalan adil dan tepat sasaran.

“Jika ada 100 parsel yang dikonversi menjadi paket sembako, maka akan ada 1.000 keluarga yang terbantu. Ini bukan hanya soal berbagi, tetapi juga distribusi ekonomi dan keadilan,” ujarnya. (*)

Baca Juga:  Bey Machmudin Wakili Warga Jabar Terima Tropi Juara Persib Bandung