Banten, MEDIASERUNI.ID – Di ujung selatan Sumatera, tepat di tepi Selat Sunda, Bakauheni Harbour City (BHC) hadir sebagai destinasi wisata baru yang memadukan pariwisata dan ekonomi lokal.
Dikelola PT ASDP Indonesia Ferry, kawasan ini bukan hanya tempat rekreasi, tapi juga pusat aktivitas ekonomi dan budaya. Salah satu daya tarik utama adalah Amphitheater di Siger Park yang siap dibuka 2026.
Dengan kapasitas 10.000 penonton, desain modern, ruang artis nyaman, dan fasilitas publik lengkap, amphitheater ini diharapkan menjadi ikon baru Lampung dan panggung pertunjukan berskala besar.

Menurut Direktur Utama ASDP, Heru Widodo, pengembangan BHC menunjukkan peran BUMN dalam menggerakkan ekonomi lokal melalui wisata. “Lampung punya potensi luar biasa. Kami ingin menghadirkan kawasan tepi laut yang bisa jadi kebanggaan masyarakat sekaligus penggerak ekonomi,” ujarnya.
Corporate Secretary ASDP, Shelvy Arifin menambahkan, BHC kini sudah jadi ruang publik andalan. Bukti terkini, kawasan ini dipilih sebagai lokasi Upacara Kemerdekaan ke-80 RI tingkat Kabupaten Lampung Selatan.
“Fasilitas yang kami bangun nyaman, aman, dan representatif untuk kegiatan besar,” kata Shelvy.
BHC menawarkan pengalaman wisata lengkap, dari Krakatau Park, Selasar Siger, Siger Market, Creative Hub, Masjid BSI, Skybridge, hingga Menara Siger sebagai ikon Lampung.
Banyak acara besar digelar di sini, mulai festival kuliner hingga konser musik dan pesta kembang api. Semua ini membuka peluang ekonomi baru bagi UMKM dan pelaku jasa wisata lokal.
Lebih dari sekadar infrastruktur, ASDP ingin BHC menjadi ruang ekonomi, budaya, dan sosial yang menyatukan potensi lokal dengan semangat nasional.
Dengan visi transportasi terintegrasi dan wisata berkelanjutan, BHC menjadi contoh harmoni antara pariwisata, budaya, dan ekonomi di tepi laut Indonesia. (Aidin)
