logo

,

Bey Kejar Jabar Hattrick, Target 15 Medali Emas Cabor Dayung di PON XXI

cabor dayung
Pj. Gubernur Jabar Bay Machmudin menyemangati atlet dayung jabar yang akan berlaga di PON XXI Aceh – Sumut. (Dok Humas Jabar/Mediaseruni)

Karawang, MEDIASERUNI – Cabang olahraga (cabor) Dayung akan menjadi salah satu sumber medali emas Provinsi Jabar dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara (Sumut) 2024.

Hal itu diungkapkan Penjabat (Pj.) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin, saat berkunjung ke Pelatda PON Cabor Dayung di Venue Cabor Dayung Situ Cipule Karawang, Senin 18 Maret 2024. Cabor Dayung ditargetkan meraih 15 medali emas dalam PON XXI Aceh-Sumur 2024 untuk mencapai Jabar Hattrick.

Baca Juga:  Warga Perum Karawang Sakinah Village Gelar Puncak Acara HUT Kemerdekaan RI ke-79

Jabar sendiri telah menjuarai ajang PON dua kali berturut-turut pada 2016 dan 2021 sehingga untuk mencetak hattrick sebagai juara umum dalam kesempatan PON 2024 menjadi harapan warga Jabar.

“Kedisiplinan mereka dan fasilitas yang kita miliki sangat baik, kita targetkan 15 medali emas untuk capai Jabar Hattrick. Semoga dengan semangat mereka, targetnya bisa tercapai,” ucap Bey.

Baca Juga:  Turunkan Polusi Udara Jabar Komitmen Bangun Ekonomi Hijau

Bey pun kagum dengan semangat dan kedisiplinan para atlet untuk terus berlatih, termasuk di bulan Ramadan. Selain itu, Bey juga mengatakan kontingen Dayung Jabar berisi atlet-atlet muda yang penuh dengan talenta.

Share:

Terpopuler

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566