logo

Blinken Kesal, Syarat MBS Bantu Rekonstruksi Jalur Gaza Ditolak Netanyahu

Foto Int

Mediaseruni.co.id, JAKARTA Putra Mahkota Arab Saudi Pangeran Mohammed bin Salman (MBS), berkomitmen untuk mendukung upaya rekonstruksi Jalur Gaza yang rusak parah akibat perang Israel-Hamas.

Namun MBS yang juga menjabat Perdana Menteri Arab Saudi itu minta syarat, dia akan membantu membangun kembali Jalur Gaza, Palestina, asalkan Israel mengakui kemerdekaan Palestina, bahkan siap memperbaiki hubungan baiknya dengan Israel.

Baca Juga:  Israel Peringatkan Perang akan Berlanjut Sampai Berbulan-bulan

Komitmen ini diperoleh oleh Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken selama kunjungannya ke Riyadh, demikian dilaporkan oleh NBC News pada Jumat 19 Januari 2024.

Dalam pertemuan tersebut, MBS bahkan menawarkan normalisasi hubungan dengan Israel sebagai bagian dari kesepakatan untuk rekonstruksi Jalur Gaza. Namun, Israel harus memenuhi syarat khusus, yaitu memberikan jalan bagi Palestina untuk secara resmi menjadi sebuah negara.

Baca Juga:  Bawa Mandat Perdamaian PBB, KRI Diponegoro-365 Masuki Medan Pertempuran Houti di Laut Merah

Meskipun para pemimpin negara-negara Arab yang dikunjungi Blinken setuju untuk mendukung pemerintahan baru Palestina yang telah direformasi untuk mengamankan Jalur Gaza, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menolak tawaran tersebut.

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566