Karawang, MEDIASERUNI – Disdikpora Karawang menggelar Rakor penetapan pendistribusian pendidikan dan tenaga kependidikan bagi satuan pendidikan dasar PAUD dan pendidikan non formal/kesetaraan tahun 2024.
Kegiatan Selasa 11 Juni 2024, berlangsung di Hotel Mercure Karawang. “Kami akan melakukan pemantauan bersama korwil Cambidik, K3S, aparatur kecamatan, untuk memastikan guru tersebut mengajar dimana,” ucap Kasie Guru dan Tenaga Kependidikan dr. Mulyana Surya Atmaja S.Pd, M.Pd.
Mulyana menjelaskan kegiatan tersebut bertujuan untuk memetakan ketersediaan guru dan tenaga kependidikan yang merata dengan cara meningkatkan perencanaan, kebutuhan penyediaan pengangkatan, distribusi dan pemerataan pendidik dan tenaga kependidikan.
“Saat ini guru tidak tetap (GTT) yang terdata sebanyak 5.648 yang akan dilakukan koscek mana yang sudah meninggal, mana yang sudah berhenti dan mana yang sudah menjadi P3K,” pungkas Mulyana.
Dari tiga jenjang pendidikan yang akan dijaring diantaranya PAUD. Untuk di Karawang, TK Negri yang tercatat ada lima sedangkan SD sebanyak 852 sekolah dan kepala sekolah SMP sebayak 89 orang.