Karawang, MEDIASERUNI.ID – Polsek Kotabaru mendukung penuh program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, terkait ketahanan pangan dengan menggandeng petani Desa Pangulah Baru Kecamatan Kotabaru Kabupaten Karawang untuk memanfaatkan Lahan Baku Sawah (LBS).

Rabu 10 September 2025, kegiatan penanaman Jagung Hibrida dilakukan di wilayah RT 02/04 Sengon Desa Pangulah Baru dipimpin langsung Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan SH.

“Lahan baku sawah (LBS) milik petani yang ditanami jagung hibrida seluas lebih kurang 10.000 M2. Penanaman jagung hibrida ini merupakan penanaman yang ke tiga di kecamatan kota baru,” ucap Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan kepada Mediaseruni, dilokasi.

Baca Juga:  Bocah 7 Tahun Nyaris Celaka, Orang Tua Geram tapi Pemuda tak Mau Tanggung Jawab

Kapolsek Suherlan menyebut sampai saat ini penanaman Jagung Hibrida di lahan LBS wilayah Kecamata Kotabaru sudah tiga hektar, diharapkan lahan ini memberikan manfaat bagi petani serta dapat mendukung ketahanan pangan dan kemandirian ekonomi masyarakat.

Suherlan juga mengatakan jajaran Polri akan terus hadir dalam kegiatan masyarakat yang bersifat produktif, termasuk di bidang pertanian dan ketahanan pangan.

Setelah penanaman jagung hibrida, kata Kapolsek, pihaknya akan terus memantau pertumbuhan jagung yang telah ditanam hingga masa panen.

Baca Juga:  Oli Bekas Milik PT DAS Mengalir ke Saluran Air Warga Kampung Kaceot Pasca Kebakaran

Bahkan, Polsek juga akan mengupayakan penjualan hasil panen agar petani tidak menjual kepada tengkulak, dan akan disalurkan langsung ke Perum Bulog selaku penampung hasil panen.

Hadir dalam kegaiatan tersebut Kabag SDM Polres Karawang Kompol Dadan Sudirman SH.MH.CPHR, Paurmin Bag SDM Ipda Mas Angga Bani Yuspita SH, Kepala Desa Pangulah Baru Karnalim, Petugas BPS Karawang Carmadi, PPL Femi Ziya, Bhabinsa sertu Iwan Kanit, anggota Polsek Kotabaru, petani jagung dan tokoh masyarakat setempat. (Asep)