logo

,

Gerak Cepat PDAM Tirta Mulia Pemalang Atasi Kebocoran Pipa di Silarang

pdam pemalang bocor
Banjir akibat kebocoran pipa PDAM Tirta Mulya Pemalang. (Darmo/Mediaseruni)

Pemalang, MEDIASERUNI – PDAM Tirta Mulia Pemalang gerak cepat atasi Insiden kebocoran pipa PVC berdiameter 16 inci terjadi di Dusun Silarang, Desa Surajaya, Kabupaten Pemalang. Kebocoran tak hanya menimbulkan genangan air di jalan raya, tapi juga mengganggu distribusi air bersih  ke pelanggan.

Dampak langsung dari kejadian ini dirasakan oleh masyarakat, terutama para pelanggan PDAM di beberapa wilayah yang dilayani oleh jaringan pipa tersebut.

Baca Juga:  Karawang Raih Peringkat Dua Nasional SPBE di Bawah Kepemimpinan Aep Syaepuloh

Dalam pernyataannya, PDAM Tirta Mulia menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pelanggan yang terkena dampak kebocoran. Wilayah terdampak meliputi Desa Sirandu, Kecamatan Taman, Kecamatan Tarukan, dan Kecamatan Ampelgading.

Para warga di wilayah tersebut mengalami gangguan pasokan air bersih, yang sangat dibutuhkan untuk keperluan sehari-hari seperti memasak, mandi, dan kebutuhan dasar lainnya.

Baca Juga:  PLN Journalist Award 2024 Banjir Peminat, Pendaftaran Diperpanjang Hingga 14 November 2024

PDAM Tirta Mulia langsung mengambil langkah cepat dengan menerjunkan tim teknisi menangani kebocoran begitu insiden dilaporkan. “Saat kejadian tim teknisi langsung melakukan penanganan dan perbaikan dilakukan hingga tuntas,” demikian pernyataan resmi PDAM Tirta Mulia Pemalang, di kutip Senin 21 Oktober 2024.

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566