Karawang. MEDIASERUNI.ID – Kepala Desa Karangsinom, Kecamatan Tirtamulya, Nano Karno yang akrab disapa Kinoy, gerak cepat menindaklanjuti keluhan warga terkait tumpukan tanah bekas galian proyek pelebaran jalan di Dusun Karangbenda.
Keluhan warga muncul akibat tumpukan tanah yang dinilai mengganggu akses jalan serta berpotensi membahayakan pengguna jalan, terutama saat hujan.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Desa Karangsinom langsung turun ke lokasi untuk melakukan perataan tumpukan tanah disepanjang jalan.
Nano Karno mengatakan bahwa pemerintah desa berkomitmen untuk merespons setiap aspirasi masyarakat secara cepat dan tepat. Menurutnya, kenyamanan dan keselamatan warga menjadi prioritas utama dalam setiap kegiatan pembangunan.
“Begitu kami menerima laporan dari warga, kami langsung eksen meratakan tumpukan tanah dan segera ditangani,” ujar Kinoy saat ditemui di lokasi, Sabtu 17 Januari 2026.
Ia menambahkan, jajaran perangkat desa segera melakukan pembersihan dan penataan ulang tanah galian agar tidak menghambat mobilitas warga Dusun Karangbenda khususnya umnya pengguna jalan.
Langkah cepat yang dilakukan kepala desa dan jajaran nya mendapat apresiasi dari warga. Mereka berharap penanganan tersebut dapat segera diselesaikan sehingga kondisi jalan kembali aman dan nyaman untuk dilalui. (Sarmin)
