Karawang, MEDIASERUNI.ID – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi PDI Perjuangan, Pipik Taufik Ismail, S.Sos., MM., menggelar Reses II Tahun Sidang 2024–2025 di Desa Sindangsari, Kecamatan Kutawaluya, Kabupaten Karawang, Selasa 4 Maret 2025.
Kegiatan ini bertujuan menyerap aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya yang meliputi Kabupaten Karawang dan Kabupaten Purwakarta.
Berbagai elemen masyarakat, seperti tokoh agama, pemuda, perempuan, petani, dan warga setempat, hadir menyampaikan aspirasi terkait infrastruktur, pendidikan, UMKM, rumah layak huni (rulahu), pertanian, hingga tenaga kerja.
“Kami terus mendengar dan memperjuangkan setiap masukan masyarakat, khususnya di Kabupaten Karawang,” ujar Pipik, yang akrab disapa Kang Pipik.
Reses ini menjadi agenda perdana dari rangkaian kegiatan yang berlangsung selama delapan hari ke depan di beberapa titik daerah pemilihannya.
Warga Desa Sindangsari berharap aspirasi yang disampaikan bisa direalisasikan demi kesejahteraan masyarakat.
“Kami percaya Kang Pipik bisa memperjuangkan aspirasi kami, semoga membawa perubahan positif,” kata Yayah, salah seorang warga.
Reses ini menjadi momentum penting untuk memastikan kebijakan yang diambil sesuai kebutuhan masyarakat. (Davi)