logo

,

Kapolda Jabar Tinjau Rest Area Kesiapan Ketupat 2024 di Wilayah Polres Indramayu

IMG-20240401-WA0398-qm4qr6pvofeu6rv22vwotqogipy36po6kh7iy8veb4
Kapolda Jabar Irjen (Pol) Dr. Akhmad Wiyagus didampingi Kapolres Indramayu beserta jajaran AKBP Dr. M. Fahri Siregar melakukan pengecekan fisik rest area wilayah Indramayu. (Tintus/Mediaseruni)

Indramayu, MEDIASERUNI – Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol. Dr. Akhmad Wiyagus, S.I.K., M.Si., M.M., melakukan peninjauan dan pengecekan Rest Area Km 130 A, Senin 1 april 2024.

Pengecekan dilakukan dalam rangka kesiapan Ops Ketupat Lodaya 2024 di wilayah hukum Polres Indramayu. Dalam kunjungannya, Kapolda Jabar didampingi oleh pejabat utama (PJU) Polda Jabar dan disambut langsung oleh Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H.

Baca Juga:  Program Rutilahu TMMD 120 Kodim 0619/PWK, Warga Desa Gurudug Dibangunkan Rumah

AKBP M. Fahri Siregar melalui Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah, menyampaikan bahwa Kapolda Jabar melakukan peninjauan dalam rangka kesiapan Ops Ketupat Lodaya 2024.

“Tujuan dari kunjungan ini untuk memastikan kesiapan dan kelengkapan fasilitas Pos Pam 130 A guna menghadapi arus mudik lebaran tahun 2024, terutama di wilayah hukum Polres Indramayu,” kata AKP Saefullah.

Baca Juga:  Namanya Dicatut Sebagai Penerima Bansos, Samsu Alam akan Sambangi Polres Morut

Kegiatan peninjauan ini menjadi bagian dari upaya pihak kepolisian dalam mempersiapkan segala sesuatu yang diperlukan untuk mengamankan arus mudik dan menjaga ketertiban selama musim libur Lebaran tahun 2024.

Share:

Terpopuler

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566