logo

,

Kapolres Buka Kegiatan Pembinaan FMD Petugas Lapas Kelas IIA Bulukumba

IMG-20240727-WA0040
Kapolres dan Kalapas Bulukumba foto bersama usai membuka pelatihan Pembinaan Fisik, Mental dan Disiplin (FMD) bagi petugas Lapas Bulukumba. (Jusran/Mediaseruni)

Bulukumba, MEDIASERUNI – Lembaga Pemasyarakatan atau Lapas Kelas IIA Bulukumba bekerjasama dengan Polres Bulukumba menggelar kegiatan Pembinaan Fisik, Mental dan Disiplin (FMD) bagi petugas Lapas Bulukumba.

Sebanyak 82 peserta dari petugas Lapas kelas IIA Bulukumba mengikuti kegiatan yang berlangsung selama dua hari, 26-27 Juli 2024 di Aula Parama Satwika Polres Bulukumba.

Baca Juga:  Bicara Soal Kondisi TPPAS Sarimukti Aktivis Lingkungan Bilang Begini

Kegiatan tersebut dibuka langsung Oleh Kapolres Bulukumba AKBP Andi Erma Suryono, S.H.,S.I.K.,M.M. didampingi Kalapas Bulukumba Mut Zaini., AMD.IP., S.Sos.,M.Si.

Dalam Sambutannya AKBP Andi Erma Suryono menyampaikan pentingnya sinergitas dan kerjasama yang baik antara Polri dan Polsuspas.

“Kegiatan pembinaan FMD menunjukkan kordinasi yang baik antara Polri Khususnya fungsi Binmas dan pihak Lapas kelas II Bulukumba,” ujarnya.

Baca Juga:  Aroma Mistis Kembang Melati, Keharuman yang Menciptakan Keajaiban

Kapolres berharap kegiatan positif ini terus dilaksanakan dan lebih ditingkatkan guna menambah wawasan, pengetahuan serta keterampilan dan profesionalisme dalam melaksanakan tugas para petugas Lapas.

“Sebagai mitra kerja, Polres Bulukumba siap mendukung dan bekerjasama kedepannya, terpenting dalam pelaksanaan tugas yaitu fisik, mental dan disiplin serta jaga sinergitas,” tutupnya.

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566