Karawang, MEDIASERUNI.ID – Anggota DPRD Karawang dari Fraksi Partai NasDem, H. Erick Heryawan Kusumah, S.E., menekankan pentingnya kesadaran kolektif untuk menjaga kelestarian lingkungan.
Hal itu disampaikan Erick dalam momentum Hari Bumi 2025. Menurutnya, Karawang memiliki kekayaan geografis yang beragam, mulai dari dataran, pegunungan, sungai, hingga pesisir. Mamun menghadapi tantangan berat akibat pesatnya pertumbuhan industri, pertanian, dan permukiman.
“Ini bukan sekadar menjaga alam tetap hijau, tapi soal masa depan generasi mendatang. Pemerintah daerah perlu berani mengambil kebijakan strategis untuk menjaga keberlanjutan lingkungan,” ujar Erick.
Erick menyoroti sektor industri sebagai penyumbang emisi karbon yang perlu dikendalikan. Erick mendorong adanya kontribusi nyata dari pelaku industri dalam menurunkan emisi dan mengurangi pencemaran udara serta sungai.
Erick juga menekankan pentingnya pengawasan ketat terhadap limbah industri dan domestik, yang berpotensi mencemari sungai dan memperparah banjir akibat pendangkalan.
Sebagai solusi jangka panjang, Erick mengusulkan pendekatan ilmiah dan inovatif dalam pengelolaan limbah, termasuk upaya mengubah limbah menjadi produk bernilai ekonomi melalui kolaborasi antara pemerintah, akademisi, dan pelaku industri.
“Karawang butuh terobosan, bukan solusi tambal sulam,” tegasnya. Untuk itu Erick mengajak semua pihak untuk mulai dari langkah kecil, seperti menjaga kebersihan lingkungan sekitar.
Erick percaya bahwa edukasi dan keteladanan adalah kunci mewujudkan bumi yang lebih sehat. “Selamat Hari Bumi. Mari kita jaga bumi ini, warisan terbaik untuk anak cucu kita,” tutupnya. (Ari/*)