Singkawang, MEDIASERUNI – Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dalam rangka pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kota Singkawang Provinsi Kalimantan Barat, dengan masa jabatan 2024-2029.

Pelaksanaan pelantikan tersebut bertempat di gedung Balai Rung Kantor Walikota Singkawang, Selasa (17/9/2024).

Hadir dalam giat tersebut Gubernur Kalbar yang mewakili Staf Ahli, Ketua Pengadilan Negeri Singkawang, Pj Walikota Singkawang, Mantan Walikota Singkawang periode 2019-2024, mantan Walikota 2014-2019, Kajari Singkawang, Kapolres Singkawang, Kepala Imigrasi Singkawang Ketua DPRD Kota Singkawang, Wakil Ketua I dan Wakil Ketua 2 Masa Jabatan 2019-2024 dan Sekwan, Ketua KPU Provinsi Kalbar yang hadir, Ketua KPU Kota Singkawang.

Ketua Bawaslu Kota Singkawang, Sekda Kota Singkawang, anggota DPRD Provinsi Kalimantan Barat, Forkopimda, Kepala SKPD, calon Walikota dan Wakil Walikota Singkawang, Camat Se Kota Singkawang dan Undangan yang hadir.

tugas dan fungsi selama menjalankan tugas lima tahun. Tugas dan fungsi harus dijalankan secara maksimal untuk mewujudkan daerah yang maju, dan lebih sejahtera disertai dengan komitmen yang kuat, ketulusan serta visi yang jelas.

Baca Juga:  Ketua PKK Desa Wadas Puji Sukses Bank Sampah Saung Hijau Budi Daya Ikan

“Untuk dapat merealisasikan hal tersebut diperlukan kolaborasi yang efektif antara Pemerintah Daerah dengan DPRD dengan tetap berpedoman pada ketentuan yang berlaku serta menyesuaikan peran dan fungsi masing-masing. Selain itu, menjadi anggota DPRD yang merupakan representasi dari rakyat tentu harus siap dengan segala risiko, baik itu menahan diri dari godaan kolusi, dan nepotisme serta siap untuk mengorbankan kepentingan diri sendiri dalam mengemban amanah dari rakyat,”ucap PJ Walikota Soemastro

Berikut susunan Anggota DPRD Kota Singkawang Masa Jabatan 2024-2029 yang dilantik berdasarkan Daerah Pemilihan Legislatif pada Pemilu 2024, sbb :

Penetapan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Kota Singkawang berdasarkan Peraturan KPU (PKPU) Nomor 6 Tahun 2024 dan Keputusan KPU Nomor 503 Tahun 2024.

Dapil 1 (Kecamatan Singkawang Barat)

Messy Tandora, S.H. (Partai PKB)
Sujianto (PDI Perjuangan)
Anton Triady (PDI Perjuangan)
Sumberanto Tjitra, S.H., M.H. (Partai NasDem)
Afriza Rusandi RS, S.E. (Partai PKS)
Tri Wahyudi (Partai Amanat Nasional)
Tambok Pardede, S.H. (Partai Demokrat)
Dapil 2 (Kecamatan Singkawang Tengah)

Baca Juga:  Sambut Hari Bhayangkara ke 78 Polres Karawang Gelar Mancing Bersama Jurnalis

Karmayadi, S.Ag. (Partai PKB)
Viky Romansyah (Partai PKB)
Suhandi (Partai Gerindra)
Su Mian, S.Sos., M.Si. (PDI Perjuangan)
Sitti Syamsiah Hutapea, S.Hut. (Partai Golkar)
Sodi M Idris, S.M. (Partai PKS)
Rahman Jar’ie (Partai Hati Nurani Rakyat)
Mubarak (Partai Amanat Nasional)
Agus Ikhsan, S.E. (Partai Demokrat)
Dapil 3 (Kecamatan Singkawang Utara dan Singkawang Timur)

Veni Selfiati (Partai Kebangkitan Bangsa)
Hendri (PDI Perjuangan)
Elzi Syaiyid, S.A.B., M.M. (Partai Golkar)
Sutopo Aryanto (Partai NasDem)
Paryanto, S.E. (Partai Keadilan Sejahtera)
Muhammadin, S.E., M.H. (Partai PAN) mengundurkan diri mencalonkan sebagai calon wakil walikota Singkawang digantikan oleh (Rony Burhan)
Tajul Arifin, S.Pd. (Partai Amanat Nasional)
Dapil 4 (Kecamatan Singkawang Selatan)

Reni Asmara Dewi, S.H. (Partai Kebangkitan Bangsa)
Harry Sarasati Widha Sugeng, S.E. (Partai Gerindra)
Lie Khian Loy, S.H. (PDI Perjuangan)
Tjhai Bui Liong (Partai Golkar)
Susi Wu (Partai NasDem)
H. Herman (Partai Keadilan Sejahtera)
Yulius Yoris Anes, S.H. (Partai Demokrat).(Roesliyani/Mds)