Karawang, MEDIASERUNI – Bicara soal showroom yang terlintas dibenak tentulah showroom mobil atau showroom motor, tempat menjual mobil atau motor. Tetapi kalau showroom sepeda, barangkali baru kali ini mendengar.
Terdengar janggal, tetapi memang seperti itu. Masyarakat sekitar tanggul Irigasi Johar menyebut showroom sepeda. Ratusan sepeda berbagai jenis dijual disana.
Jenis sepeda yang dijual pun variatif, dari sepeda anak sampai ibu dan ayahnya ada. Dari sepeda gunung, BMX sampai sepeda keranjang wanita juga ada.
Tentunya juga, nah ini yang menarik. Harganya juga miring. Tak seperti harga jual di toko yang terkadang harus merogo kantong lebih dalam.
Tepatnya di Jalan Veteran Irigasi Johar, berada persis disisi kanan irigasi ke arah Pemda Karawang, Kelurahan Karawang Wetan, Kecamatan Karawang Timur, Karawang, Jawa Barat.
Keberadaannya persis dipinggir jalan raya Veteran Irigasi Johar membuat showroom sepeda ini jadi strategis, untuk digapai dari berbagai arah. Sementara penataan sepeda yang berjajar rapi dipinggir jalan memudahkan pengunjung menemukan sepeda impiannya.
“Lokasi ini sudah seperti showroom sepeda. Pilihan pun banyak dan jenisnya beragam,” ucap pengunjung bernama Ahmad Jauhari, ia mengaku akan membeli sepeda gunung.
Namun, yang membuat tempat ini semakin menarik, akui Jauhari, adalah keberadaan sepeda bekas yang juga dijual disana. “Biar sepeda bekas tapi terlihat seperti baru,” ucap Jauhari.
Soal harga, Jauhari mengaku harganya memang miring, bisa separuh harga sepeda baru. “Harga sepeda bekas ini bisa menyesuaikan kantong,” ucap Jauhari.
Sementara Hardi, pemilik Kios Berkah Family mengatakan, beberapa sepeda bekas ini adalah hasil tukar tambah dari pembeli yang ingin mengganti sepeda lamanya dengan yang baru.
Ada juga memang orang yang langsung menjual sepedanya. “Kami beli sepeda bekas, lalu sedikit kami perbaiki untuk dijual kembali dan menerima jasa servis,” ungkap Hardi, pria asal Sukoharjo, Jawa Tengah.
Tidak hanya sepeda bekas, tetapi kios ini juga menjual sepeda baru dari berbagai merek. Untuk sepeda bekas, kisaran harga jualnya pun bervariasi, mulai dari Rp 300 ribuan.
“Harga sepeda bekas bisa turun lebih dari 50 persen dari harga aslinya. Seperti, sepeda merek Pasifik yang bisa dijual dengan harga Rp 500 ribu, itu pun seringkali ditawar lagi oleh pembeli,” akui Hardi.
Kendati harga jual sepedanya bisa dibawah 50 persen dari hari harga baru, bagi Hardi tidak masalah, yang penting uangnya berputar.
Hardi juga mengaku ada momen-momen spesial dimana bisnis jual beli sepeda bekas laku keras. “Biasanya pada saat tahun ajaran baru masuk sekolah banyak yang cari sepeda buat anak-anaknya,” ucap Hardi. (Sarmin/Mds)