Jakarta, MEDIASERUNI – Presiden Prabowo Subianto melantik sejumlah pejabat penting dalam upacara resmi yang berlangsung di Istana Negara, Selasa 22 Oktober 2024, pada pukul 10.00 Wib.
Acara dimulai dengan pengambilan sumpah jabatan, yang secara berurutan mengukuhkan para pejabat baru untuk mengisi berbagai posisi strategis di pemerintahan.
Pejabat yang dilantik termasuk Ketua Mahkamah Agung, Utusan Khusus Presiden, Penasihat Khusus Presiden, Staf Khusus Presiden, serta pimpinan badan strategis lainnya.
Pelantikan ini dinilai penting untuk mendukung agenda pemerintahan dalam mempercepat pembangunan nasional dan menanggulangi kemiskinan.
Pejabat-pejabat ini diharapkan mampu bekerja secara efektif untuk mewujudkan visi pemerintahan Presiden Prabowo.
Pejabat yang dilantik dalam upacara hari ini termasuk
– Ketua Mahkamah Agung: Prof. Dr. H. Sunarto, S.H., M.H.
– Utusan Khusus Presiden:
1. H. Muhamad Mardiono, B.A. (Bidang Ketahanan Pangan)
2. H. Setiawan Ichlas (Bidang Ekonomi dan Perbankan)
3. K.H. Miftah Maulana Habiburrahman, S.Pd. (Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan)
4. Dr. (HC.) H. Raffi Farid Ahmad (Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni)
5. H. Ahmad Ridha Sabana, S.E., M.B.A., Ph.D. (Bidang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah, Ekonomi Kreatif, dan Digital)
6. Prof. Mari Elka Pangestu, M.Ec., Ph.D. (Bidang Perdagangan)
7. Hj. Zita Anjani, S.Sos., M.Sc. (Bidang Pariwisata)