Karawang, MEDIASERUNI – Ketua KPU Karawang Mari Fitriana, tegas mengatakan Politik uang atau money politic dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) adalah pelanggaran pemilu.
“Politik uang melanggar hak asasi manusia karena memanipulasi hati nurani demi keuntungan materi. Karenanya kita harus bijak memilih calon pemimpin, dan jangan tergiur materi yang dapat menciderai demokrasi,” tandas Mari.
Mari menandaskan itu, Sabtu 27 Juli 2024, di RM Alam Ceria, Karawang, dalam sosialisasi pilkada yang bertajuk ‘Pemilihan Kepala Daerah Karawang dalam Perspektif Hak Asasi Manusia’.
Sosialisasi tersebut membahas isu-isu terkait pemilihan kepala daerah, dan pentingnya menjunjung tinggi hak asasi manusia dalam proses demokrasi.
“Sebagai masyarakat, kita berharap pemilu yang jujur dan adil dapat terwujud, sesuai dengan slogan KPU, Ceria Bahagia,” ujar Mari Fitriana.
Dalam konteks pemilihan kepala daerah, kata Mari, harus diakui, pemilu memberikan kesempatan bagi warga negara untuk memilih orang-orang yang akan mewakili kepentingan dan aspirasi mereka di badan eksekutif.