Bandung, MEDIASERUNI – Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, menghadiri Festival Literasi Digital (VIRAL) 2024 di Hotel Aryaduta Bandung, Kamis 31 Oktober 2024.
Kegiatan ini mencakup IKP Talks Seri 15 bertema Pemanfaatan Big Data dan AI dalam Kehumasan, serta penganugerahan Humas Jabar Awards, Jabar Saber Hoaks Award, Satu Data Jabar Awards, dan Jabar In Frame (Japrem).
“Acara ini merupakan apresiasi Pemprov Jawa Barat melalui Diskominfo Jabar kepada penggiat media sosial dan berbagai pihak yang mendukung literasi digital,” kata Bey Machmudin.
VIRAL 2024 menjadi pemacu kreatifitas dalam menyampaikan pesan yang bermanfaat bagi masyarakat, terutama melalui konten yang relevan seperti pengelolaan sampah dan penggunaan transportasi umum oleh generasi muda,” ucap Bey.
“Kita yakini bahwa kolaborasi menjadi kunci dalam literasi digital ini. Mudah-mudahan bisa menjadi pemacu untuk menjadi lebih kreatif lagi dan yang paling penting bagaimana kita memberikan pencerahan kepada masyarakat dan publik,” kata Bey Machmudin.