Namun ini kan menopang dari pada untuk menurunkan angka stunting dan angka stunting juga harus terisi sanitasinya. Untuk tahun ini Desa Kaligelang locus stunting. “Program ini jelas untuk menunjang pengentasan locus stunting,” kata Agus Sudibyo.
Menyinggung kebutuhan pengadaan MCK di desanya, Sudibyo mengaku di desanya masih ada kekurangan,
tapi dengan program ini mudah mudahan bisa berkesinambungan lagi untuk tahun yang akan datang.Karena di desa kami masih butuh MCK.
Sementara itu, selaku Pelaksana, Saefudin yang juga Ketua Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) mengatakan, yang jelas program ini membantu masyarakat khususnya para lansia. Oleh karenanya saya selaku pelaksana kegiatan akan menjalankan kegiatan ini secara prosedur dan sebaik mungkin. Sesuai arahan dari pihak Kades dan
Pendamping (DPUTR).
“Sayangnya, saat kami melakukan sosialisasi ke masyarakat ada sedikit kendala untuk lokasi yang akan di kerjakan. Hal tersebut, lahan yang akan di kerjakan tidak memadai. namun syukurnya dari pihak penerima manfaat mau memahami,” pungkas Saefudin.