Jakarta, MEDIASERUNI.ID – Ketua Umum (Ketum) Media Independen Online Indonesia (MIO) Indonesia AYS Prayogie, menghadiri Munas V Ikatan Penulis dan Jurnalis Indonesia (IPJI) di Golden Boutique Hotel, Jakarta Pusat, 27 – 28 Oktober 2025.
Ketum AYS Prayogie didampingi Sekjen Yasmin Rubaya dan sejumlah pengurus MIO Indonesia menjadi bentuk dukungan nyata terhadap upaya penguatan organisasi profesi jurnalis di tanah air.
Dalam kesempatan itu, AYS Prayogie menyampaikan ucapan selamat kepada Dr. Kun Wardana Abyoto yang terpilih sebagai Ketua Umum IPJI. Menurutnya, kepemimpinan baru IPJI menjadi momentum kebangkitan dunia pers nasional di tengah tantamgan era digital.
“Kami yakin, di bawah kepemimpinan Dr. Kun, IPJI akan semakin solid, profesional, dan adaptif menghadapi perubahan zaman. Semoga terus menjadi wadah pemersatu insan pers dan melahirkan karya jurnalistik yang mencerdaskan bangsa,” ujar AYS Prayogie.
Dukungan serupa datang dari Ketua Umum PWOIN, Harun S.T, M.I.Kom yang menilai Munas V IPJI mencerminkan semangat demokrasi dan kolaborasi antarlembaga pers.
“Terpilihnya Dr. Kun menjadi harapan baru bagi insan pers untuk memperkuat profesionalisme dan menjaga independensi media,” ucap Harun.
Sementara itu, Sekjen MIO Indonesia Yasmin Rubaya, yang hadir bersama Kepala Divisi Humas Ahdiyat juga menyampaikan dorongan positif bagi pengurus baru IPJI.
“Kami berharap kepemimpinan baru IPJI dapat mempererat kerja sama lintas organisasi. Kolaborasi yang sehat antarinsan pers akan menjadi energi positif bagi kemajuan dunia jurnalistik Indonesia,” tuturnya.
Munas IPJI sendiri masih berlanjut hingga hari ini dengan agenda pembahasan program kerja dan penguatan visi organisasi. (Ari/Ahdiyat)
