logo

Bupati Karawang Mundur Wakil Bupati Secara Otomatis Menggantikan

celli

Mediaseruni.co.id, KARAWANG – Bupati Karawang dr. Hj. Cellica Nurrachadiana secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya menyusul pencalonannya sebagai anggota legislatif (Caleg) DPR RI. Surat pengunduran dirinya sudah diajukan kepada Kementerian Dalam Negeri dan saat ini masih menunggu tanggapan resmi.

Terkait itu, Wakil Bupati Karawang Aep Syaepuloh, menjelaskan bahwa masa pemerintahan Cellica Nurrachadiana – Aep Syaepuloh akan berakhir pada 2024 karena adanya Pilkada serentak.

Baca Juga:  Mengejutkan, Nama Cellica Muncul Bersama Dede Yusuf sebagai Kandidat Pilgub Jabar 2024

“Periode pemerintahan di Karawang memang belum berakhir tahun ini. Jadi jika bupatinya mengundurkan diri, wakilnya akan menggantikannya sesuai dengan aturan yang berlaku,” kata Wabup Aep, Minggu 20 Agustus 2023, dikutip dari Tribun.com.

Aep juga menegaskan bahwa rumor tentang pengunduran diri mereka berdua secara bersamaan tidak benar. Oleh karena itu, dalam usulan Gubernur Jabar, Kabupaten Karawang tidak dimasukkan dalam daftar calon Penjabat bupati karena masa jabatannya masih berlangsung hingga tahun 2024.

Baca Juga:  KPU Karawang Nonaktifkan Lima Anggota PPK Nakal, Dua Diantaranya PPK Cikampek

“Periode mereka memang belum berakhir hingga tahun 2024, jadi jika bupatinya mengundurkan diri, wakil bupatinya masih ada,” ucap Aep.

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566