logo

,

Kadiskominfo Jabar Ika Mardiah Paparkan Inovasi Ekosistem Data Jawa Barat

IMG-20240731-WA0056
Kadiskominfo Jabar Ika Mardiah. (foto istimewa)

Ekosistem Data Jabar terdiri dari berbagai macam produk, yakni Dashboard Jabar, Open Data Jabar, Satu Data Jabar, dan Satu Peta Jabar.

Dalam kesempatan tersebut Ika juga menegaskan komitmen Jabar dalam melakukan simplifikasi dan integrasi data untuk kemudahan berbagai pelayanan.

Dengan semangat satu data, Ika optimistis ke depannya intergrasi data antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah akan tersinkronisasi dan terstandardisasi dalam satu kode referensi, standar data, dan definisi data yang sama.

Baca Juga:  Mansur Hidayat Kali Ini Mendapat Dukungan Dari Komunitas Kicau Mania Pemalang

“Ke depannya saya berharap pusat data dapat terdistribusi dengan baik di seluruh wilayah Indonesia dengan memperhatikan kebutuhan lokal,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Diskominfo Kalimantan Timur yang juga menjabat sebagai Ketua Asosiasi Diskominfo Provinsi Seluruh Indonesia (ASKOMPSI) Muhammad Faisal mengapresiasi berbagai inovasi Jabar dalam transformasi digital.

Ke depannya Faisal berencana mengirim ASN Diskominfo Kalimantan Timur untuk belajar transformasi digital ke Jabar.

Baca Juga:  Mahasiswa KKN UBP Karawang Bantu Desa Cikeris Semakin Dikenal Sebagai Produsen Gula Aren

“Saya berencana memberangkatkan ASN  Diskominfo Kalimantan Timur ke Jabar dalam kurun waktu satu bulan untuk menyerap berbagai pengalaman dan praktik baik Jawa Barat dalam transformasi digital,” pungkas Muhammad Faisal. (Ari/*)

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566