Karawang, MEDIASERUNI – Kelompok KKN Unsika Desa Ciwaringin melakukan kegiatan sosialisasi mengenai pencegahan bullying atau perundungan dan kekerasan seksual pada tingkat sekolah dasar, di SDN Ciwaringin I dan Ciwaringin II, Kecamatan Lemahabang, Karawang.
Sasaran audiens kegiatan yaitu siswa-siswi kelas 5 dan 6, serta para guru sebagai pendamping. Sosialisasi ini bertujuan untuk mencegah dan meminimalisir tindakan bullying dan kekerasan seksual di lingkungan sekolah.
Dalam sosialisasi ini, kelompok KKN Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) menjelaskan tentang pengertian, dampak, dan cara pencegahan bullying dan kekerasan seksual, serta mekanisme pelaporan apabila menjadi korban dari bullying dan kekerasan seksual.
Selain itu, dilakukan pemutaran video yang berjudul “Ku Jaga Diriku”. Video ini untuk meningkatkan pemahaman anak-anak terkait bagian tubuh mana yang boleh disentuh dan tidak boleh disentuh oleh orang lain.
Penanggung Jawab Sosialisasi Fuji Ameilia mengatakan, melalui sosialisasi bullying dan kenali tubuh ini, diharapkan dapat menjadi sarana informasi baru bagi anak anak sekolah dasar di Desa Ciwaringin.