logo

Sekolah Terpaksa Diliburkan Menyusul Darurat Bencana TPA Sarimukti

darurat1

Faisal juga menegaskan bahwa risiko penyebaran api ke permukiman warga tidak perlu dikhawatirkan, karena tidak ada permukiman yang terlalu dekat dengan lokasi kebakaran.

“Kami sudah melakukan perhitungan, dan tidak ada permukiman yang dekat sekali dengan area tersebut,” kata Faisal. Dia juga mengatakan bahwa Dinas Kesehatan telah melakukan penanganan di desa yang terkena asap akibat kebakaran tersebut.

Baca Juga:  Restui Kader Terbaiknya untuk Bandung Barat, PKS Keluarkan SK untuk Bakal Paslon Dilan

Sementara itu, Kepala BPBD KBB, Jarot Prasetyo, melaporkan bahwa enam armada pemadam kebakaran dari Damkar Kota Bandung, Kota Cimahi, Kabupaten Bandung, Kabupaten Cianjur, dan Damkar dari BBWC, terus berjuang untuk memadamkan kebakaran yang telah menyebar ke Zona 3 TPA Sarimukti.

“Kami juga telah berkoordinasi dengan Damkar Bandung Barat untuk meminta bantuan dari dinas Damkar di Bandung Raya untuk memadamkan api,” kata Jarot.

Baca Juga:  Miliki Peran Strategis dalam Pembangunan, Amanda Soemedi: Perempuan Makhluk Multitasking

Jarot menegaskan bahwa pembuangan sampah ke lokasi tersebut akan dihentikan sementara waktu hingga kebakaran benar-benar dipadamkan. (Mds/*)

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566