Bey juga menyoroti keseriusan dan dedikasi para atlet, pelatih, dan ofisial sejak dimulainya pemusatan latihan daerah (pelatda) pada Januari 2024.
Menurutnya, kebersamaan antara atlet, pengurus KONI, serta pemerintah daerah menjadi kunci sukses Jawa Barat kembali menjadi juara umum. “Ini keberhasilan kita semua, karena kebersamaan kita,” tegasnya.
Selain itu, Bey mengapresiasi dukungan penuh dari jajaran pimpinan, termasuk Ketua KONI Jabar, Kapolda Jabar sebagai Komandan Kontingen, dan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Jabar yang terus mendukung dan berdedikasi bagi kemajuan para atlet.
Bey berharap capaian ini tidak membuat para atlet cepat puas. Ia mendorong mereka untuk terus berprestasi di ajang internasional seperti ASEAN, Asia, hingga Olimpiade. “Saya ingin ke depan lebih banyak atlet Jabar yang bisa berlaga di Olimpiade,” ujar Bey, optimistis.
Menjelang ajang Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVII di Solo pada 6-13 Oktober 2024, Bey meminta para atlet tetap fokus, namun tidak dibebani target juara umum. “Yang penting atlet fokus pada setiap pertandingan, persiapan sudah matang,” pungkasnya. (Ari/*)