logo

Sekolah Terpaksa Diliburkan Menyusul Darurat Bencana TPA Sarimukti

darurat1

Mediaseruni.co.id, BANDUNG BARAT – Sekolah terpaksa diliburkan menyusul status darurat bencana yang ditetapkan Pemkab Bandung Barat terhadap kebakaran di  TPA Sarimukti.

Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan, mengatakan itu, Rabu 23 Agustus 2023, menyusul Surat Keputusan (SK) status darurat bencana yang dikeluarkan.

Hengki juga telah menghubungi Gubernur untuk meminta bantuan Pemerintah Pusat dalam upaya pemadaman menggunakan helikopter, mengingat petugas Damkar masih kesulitan memadamkan api.

Baca Juga:  Dari Festival Kecantikan Beautyfest Asia 2024, Vebby Berbagi Pengalaman Jadi Makeup Artist

“kita berharap agar Pemerintah Pusat merespons dengan cepat sehingga api dapat segera dipadamkan,” ucap Hengki, dan menyebut bahwa kemarau yang panjang turut berperan dalam kebakaran ini.

Untuk mengatasi masalah kekeringan yang mungkin terkait, Hengki Kurniawan telah memerintahkan aparat setempat untuk membantu menyediakan air bersih kepada masyarakat. “Kami juga akan membangun penampungan air besar di titik-titik yang dianggap rawan kekeringan untuk solusi jangka panjang,” tambahnya.

Baca Juga:  Hari Santri Nasional, Santri Pilar Masa Depan, Dari Perjuangan Sejarah ke Inovasi Modern

Sementara Camat Cipatat S. Faisal menyatakan, selain asap yang mengganggu masyarakat di sekitar TPA Sarimukti juga telah menyebabkan berhentinya kegiatan belajar mengajar di sekolah terdekat, darurat sampah juga menjadi perhatian serius yang harus segera ditangani.

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566