AKP Bagus Yudo Setyawan menambahkan bahwa selain meningkatkan keterampilan berkendara, para driver juga diberikan edukasi mengenai berbagai hal, seperti ETLE Mobile (tilang elektronik) dan pertolongan pertama pada kecelakaan. Mereka juga diajari tentang tindakan yang harus dilakukan ketika terjadi kecelakaan, termasuk memberikan pertolongan yang aman bagi korban dan diri sendiri.
“Dalam kegiatan ini, kami berharap para driver dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mereka dalam berkendara, sehingga dapat membantu menciptakan keamanan dan ketertiban lalu lintas yang lebih baik di wilayah Indramayu,” ujar AKP Bagus Yudo Setyawan.
Kegiatan Coaching Clinic & Safety Riding ini diharapkan dapat berdampak positif pada keselamatan berkendara di jalan raya. Terangnya. (Red/Mds)