logo

Hari Ini Bacalon Kades Langkap Uji Kompetensi di Fakultas Hukum UTM

kadessssss

Mediaseruni.co.id, BANGKALAN – Tahapan seleksi bakal calon (bacalon) kades Desa Langkap Kecamatan Burneh Kabupaten Bangkalan, berlanjut ke tahap uji kompetensi.

Terkait itu, Panitia Pemilihan Kepala Desa (P2KD) Langkap Kecamatan Burneh Kabupaten Bangkalan, mengundang bacalon kades Langkap untuk mengikuti uji kompetensi, hari ini 25 September 2023.

Uji kompetensi Bacalon Kades Langkap Pilkades Serentak tahap III Kabupaten Bangkalan, dilakukan di Gedung Laboratorium Sosial Universitas Trunojoyo Madura (UTM).

Baca Juga:  Praktisi Hukum Madura Kritisi BPN Bangkalan tak Peka terhadap Masalah Pertanahan

“Sehubungan tahapan selanjutnya Bacalon Kades Desa Langkap 2023, maka kami (P2KD) mengundang bapak untuk mengikuti uji kompetensi,” demikian dalam surat undangan, diterima balon kades Langkap R. Abdul Wahid Saleh.

Undangan ditandatangani Ketua P2KD Abdul Hadi, menyebutkan juga lokasi dan waktu uji kompetensinya. Undangan serupa pun disampaikan kepada bacalon kades lain.

Baca Juga:  Program Keagamaan Mengajar Ngaji Mahasiswa Pengabdian Masyarakat UTM Kelompok 11 di Desa Kambingan Timur

Abdul Hadi dalam surat undangannya mengatakan, uji kompetensi ini merupakan tahapan bacalon kades yang wajib diikuti. “Kegiatan ini merupakan tahap selanjutnya bacalon kades,” ucap Hadi, dalam surat undangan P2KD.

Share:

Terpopuler

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566