logo

Hari Ini Jalan Sekitar KPU Ditutup, Ada Pendaftaran Paslon Pilpres 2024, Ini Rute Pengalihan Arus Lalinnya

Logopit_1697645913124

JAKARTA, mediaseruni.co.id – Hari ini, Kamis 19 Oktober 2023, pendaftaran capres dan cawapres untuk Pilpres 2024 di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dimulai. Dua pasangan calon dijadwalkan akan mendaftar. Polisi, menutup jalan di sekitar kantor KPU.

Ada pengalihan arus lalu lintas. Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman kepada wartawan, Rabu 18 Oktober 2023 mengatakan, pengalihan arus lalu lintas dimulai pukul 06.00 WIB sampai dengan selesai.

Baca Juga:  Pemilih DPK Bisa Nyoblos di TPS Sesuai Alamat KTP Elektronik

Berikut rute pengalihan arus lalu lintas tersebut:

1. Kendaraan yang datang dari arah bundaran HI yang akan menuju Jalan Imam Bonjol dialihkan ke Jalan H Agus Salim maupun Jalan Pamekasan

2. Kendaraan yang datang dari arah Jalan H Agus Salim yang akan menuju Jalan Imam Bonjol diluruskan ke Jalan Pamekasan atau belok ke kanan ke arah Bundaran HI

Baca Juga:  Madura Geger, Dentuman Keras Terdengar dari Dalam Tanah

3. Kendaraan yang datang dari arah Jalan Rasuna Said yang akan menuju Jalan Imam Bonjol diluruskan ke Jalan Hos Cokroaminoto atau belok ke kanan ke Jalan Diponegoro

4. Kendaraan yang datang dari arah Jalan Diponegoro yang akan menuju Bundaran HI dialihkan ke kiri Jalan Rasuna Said maupun ke kanan Jalan Hos Cokroaminoto.

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566