Sehingga daerah terdekat pohon aren tersebut dikosongkan sekitar 5 meter agar dapat di tanami tanaman lainnya seperti singkong, pisang, dan lain sebagainya.
Ketua KKN UBP Desa Cikeris Dimas Cahyo Nugroho mengatakan, proses penanaman dilakukan melibatkan partisipasi dari pihak Desa Cikeris, termasuk seluruh mahasiswa KKN UBP Karawang, dan masyarakat Cikeris.
“Selain melakukan reboisasi, dilakukan juga edukasi mengenai pentingnya menjaga kelestarian citra khas desa Cikeris kepada para pelaku UMKM,” ucap Dimas, Jumat 26 Juli 2024.
Program reboisasi ini didukung Universitas Buana Perjuangan Karawang, bekerjasama dengan pemerintahan desa Bojong Purwakarta serta kepala Desa Cikeris,dan pelaku UMKM gula aren Cikeris.
“Kami sangat antusias dengan pelaksanaan program reboisasi pohon aren ini. Ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial kami untuk memberikan kontribusi positif terhadap citra Desa Cikeris sebagai pembuat gula aren ciri khas Cikeris dan terhadap para pelaku UMKM gula aren Desa Cikeris,” ujar Dimas.