logo

Momen Bersejarah, Kapolres Indramayu Resmikan Gedung RPS Teknik Kendaraan Ringan di SMK Tukdana

IMG-20230921-WA0324

Mediaseruni.co.id, INDRAMAYU – Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H., menghadiri acara Job Fair dan peresmian Gedung RPS Teknik Kendaraan Ringan (TKR) di SMK Pembangunan Tukdana. Kamis (21/9/2023)

Acara ini juga merupakan momen penting untuk penandatanganan prasasti pembangunan gedung yang diselenggarakan oleh Yayasan Nayla Khairu Azkia.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Indramayu turut ambil bagian dengan melakukan pemotongan pita sebagai simbol peresmian Gedung RPS Teknik Kendaraan Ringan. Tindakan ini juga diikuti dengan penandatanganan prasasti sebagai penanda sejarah dan komitmen dalam pembangunan fasilitas pendidikan yang berkualitas.

Baca Juga:  Wapres Amin Resmikan Bendungan Cipanas, Bupati Nina: 6000 Ha Sawah Indramayu Teraliri Air

“Kami mengapresiasi dedikasi dan komitmen Aiptu Kasdulah yang merupakan anggota Polri berdinas di Polsek Tukdana dalam mendirikan SMK Pembangunan Tukdana. Pendidikan adalah investasi masa depan, dan kami berharap SMK ini akan menjadi wadah pembentukan generasi muda yang unggul,” ujar AKBP M. Fahri Siregar didampingi Kapolsek Tukdana, AKP Iwa Mashadi, Aiptu Kasdulah serta Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim.

Baca Juga:  136 Kuwu Dilantik Bupati Nina Agustina di Pendopo Pemkab Indramayu

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566