logo

Soal Tiga Pasangan Calon Presiden 2024, Ini Komentar Warga Karawang

foto: Klik Pendidikan

Mediaseruni.co.id, KARAWANG – Ketiga pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Pemilu 2024, sudah mendapatkan nomer urut, Selasa 14 November 2023, kemarin. Namun, elemen masyarakat di Karawang menanggapi biasa hal tersebut.

Seperti diungkapkan pedagang keliling di Karangpawitan, Surya Sopandi, siapapun yang terpilih di 2024 nanti, dirinya akan mendukung. Sebab menurut dia, selama ini, siapapun yang terpilih kinerjanya tidak terlalu ia rasakan.

Baca Juga:  Bey Ingatkan Lagi ASN Jaga Netralitas Pemilu 2024

“Gak terlalu merhatiin kita mah awam, siapapun pasangannya kita mah, dukung-mendukung saja,” ujarnya, saat dimintai komentarnya, Kamis, 16 November 2023. Menurut Surya, pedagang keliling seperti dirinya, hampir tidak pernah dilirik pejabat manapun.

Sementara, mahasiswa Universitas Buana Perjuangan (UBP) Karawang, Abdul Latief, menuturkan penilaiannya kepada ketiga capres dan cawapres sekaligus.

Menurutnya ketiga capres dan cawapres di tahun ini memiliki power yang sama-sama kuat. Abdul Latif menggarisbawahi, siapapun nanti yang terpilih, sebagai masyarakat harus tetap menjaga persatuan dan kesatuan.

Baca Juga:  Panwascam Kecamatan Purwakarta Rakor Pengawasan Logistik Pemilu, Ini Kata Abdul Jalil

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566