logo

Terbesar di Asia Tenggara, Pabrik Baterai Mobil Listrik di Karawang Mampu Produksi 30 Juta Baterai

bateraaaai

Mediaseruni.co.id, KARAWANG – PT Hyundai LG Industry (HLI) Green Power, pabrik pembuat sel baterai terbesar di Asia Tenggara, diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada kunjungan kerjanya di Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa Barat, pada tanggal 14 September 2023.

“Pabrik ini akan memulai produksi pada awal tahun mendatang dengan kapasitas produksi mencapai 30 juta baterai sel,” ucap Jokowi.

Baca Juga:  Dinas Koperasi UMKM Karawang Luncurkan Aplikasi SIAPEUM

Presiden Joko Widodo menjelaskan bahwa pabrik ini adalah bagian integral dari upaya pemerintah Indonesia untuk mengembangkan ekosistem kendaraan listrik (EV) yang luas.

Dengan adanya ekosistem ini, Indonesia berharap dapat memasuki rantai pasok global untuk kendaraan listrik, mengurangi ketergantungan pada negara lain dalam hal pasokan baterai sel dan teknologi EV.

“Rantai pasok global bisa kita masuki di situlah nantinya ketergantungan negara lain terhadap baterai sel kita, ketergantungan negara lain terhadap EV baterai kita di situ,” jelas Presiden.

Baca Juga:  Promo Hari Ini, Cemilan Hemat Superindo dengan Diskon Hingga 35 Persen

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, yang mendampingi Presiden dalam kunjungannya, mengungkapkan bahwa pabrik ini telah mengalami tahap uji coba produksi sejak dilakukan pencanangan pembangunan (groundbreaking) dua tahun yang lalu.

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566