logo

Wakil Ketua TP-PKK hadiri pengajian Triwulan muslimat NU

Screenshot_2023-07-27-19-26-00-08

Media seruni. Co.id. Lampung Utara – Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Lampung Utara Hj. Devriyana Marda Ardian Saputra, S.Kom., menghadiri Pengajian Triwulan Muslimat Nadlatul Ulama (NU) di Desa Tanjung Harapan. Kegiatan terpusat di Masjid Al Muhajirin Kecamatan Hulu Sungkai, kamis (27/07/2023).

Pengajian tersebut menghadirkan Ustadz Ahmad dari Tanjung Raja. Hadir juga pada acara tersebut, jajaran Pemerintah Kabupaten Lampung Utara, Camat Hulu Sungkai, Kepala Desa Tanjung Harapan, para Alim Ulama, Para Pengurus Muslimat NU, hingga Tokoh Masyarakat.

Baca Juga:  DPRD Lampung Utara gelar sidang paripurna RAPBD perubahan

Dalam sambutannya, Wakil Ketua TP-PKK mengucapkan rasa syukurnya karena dapat bersilaturahim dengan para ibu yang tergabung dalam Muslimat NU. Hal ini mengingat kiprah dari Muslimat NU telah terbukti nyata turut andil dalam pembangunan di masyarakat, utamanya terkait pembangunan mental spiritual melalui berbagai kegiatan keagamaan dan kegiatan sosial.

“Inilah wujud peran dari kaum perempuan untuk bangsa dan negara, termasuk untuk daerah kita tercinta Kabupaten Lampung Utara,” ujarnya.

Baca Juga:  Kapolda Lampung Periksa Kesiapan Pengamanan Imlek di Bandar Lampung

Share:

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566