“Di tempat pengungsian pun, semuanya bahu membahu. BPBD, TNI, Polri, jajaran Pemprov Jawa Barat, Pemkab Purwakarta, relawan, dan masyarakat membantu pengungsi, mendirikan dapur umum dan juga mendistribusikan makanannya,” tulisnya.
Sementara itu, Sekda Purwakarta Norman Nugraha dalam keterangannya mengatakan, peninjauan tersebut dilaksanakan sebagai wujud kepedulian dan sinergi antara Pemerintah Provinsi Jawa Barat dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Purwakarta.
“Tetap waspada dan siap siaga dalam menghadapi bencana. Semoga kita semua selalu dalam lingkungan Allah SWT,” kata Norman.
Turut hadir dalam agenda tersebut Kepala BPBD Jawa Barat, Kepala BPBD Purwakarta, Camat Tegalwaru, Kapolsek Tegalwaru serta Danramil Tegalwaru. (S4/Mds)