Karawang, MEDIASERUNI – Angka 13 yang kerap dianggap terafiliasi dengan kesialan, rontok dihadapan seorang Andi. Buktinya dengan angka itu Andi sukses membawa pulang sepeda gunung hadiah mancing gratis.

Andi, nama lengkap peserta mancing gratis Hari Jadi Kabupaten Karawang ke-391 ini, Sabtu 21 September 2024, di irigasi Johar (Tarum Tengah) KW5-6 belakang Kodim Karawang, lokasi mancing gratis Harlah Kabupaten Karawang ke-391.

Baca Juga:  Bey Machmudin Apresiasi Gerakan Pasar Murah di Majalengka

Dengan sorot mata berbinar dia ungkapkan kegembiraan ketika Bupati Aep Syaepuloh menyerahkan hadia sepeda gunung. “Alhamdulillah, sudah rejeki, dapat sepeda gunung,” ucap Andi.

Andi diminta tanggapannya soal keberuntungannya memdapatkan ikan yang sebelumnya sudah diciriin panitia sebagai pemenang sepeda gunung.

Andi Warga Kampung Krajan, Lamaran, Karawang Timur, mengaku sejak pukul 07.00 Wib. “Sudah dari jam tujuh mas, saya mancing, dan sudah dapat 12 ikan,” ucap Andi.

Baca Juga:  Pendaratan Perdana Scoot Airlines di BIJB Kertajati Disambut Bey Machmudin

Andi ditanya wartawan sudah berapa ekor ikan yang berhasil dipancing. “Jadi ini ikan yang ke-13, eh, dapat sepeda. Alhamdulillah,” ucap Andi.

Perlu disampaikan mancing gratis yang digelar merupakan rangkaian kegiatan Hari Jadi Kabupaten Karawang ke-391. Kegiatan ini dilakukan secara serentak, dengan melepas ribuan ikan. (Ari/Mediaseruni)