logo

,

Pengamat Politik di Batujaya Optimis Aep – Maslani Menang, Unggul di Elektabilitas Dekat dengan Masyarakat

aep - maslani
Paslon Aep – Maslani diprediksi akan memenangkan Pilkada Karawang 2024. (Mediaseruni)

Karawang, MEDIASERUNI – Prediksi kemenangan dan dukungan terhadap paslon yang head to head di Pilkada Karawang 2024, terus bergulir. Di Batujaya, pengamat politik yang juga Dosen Universitas Nasional (Unas), Jakarta Selatan, Amsori Baharudin Syah, memprediksi pasangan Aep – Maslani bakal memenangkan Pilkada Karawang 2024.

“Ada beberapa faktor yang membuat pasangan Aep Maslani akan memenangkan Pilkada Karawang. Diantaranya popularitas, elektabilitas, tim pemenangan dan relawan, serta akomodasi politik yang semuanya masih di kuasai kubu Aep – Maslani,” pungkas Amsori.

Baca Juga:  136 Kuwu Dilantik Bupati Nina Agustina di Pendopo Pemkab Indramayu

Menurut Amsori, popluraritas yang dimiliki haji Aep, sapaan Aep Syaepuloh, secara personal diperkuat dengan citra beliau, ketika masih dinas sebagai Bupati Karawang, dikenal sebagai bupati yang tegas dan selalu mementingkan kepentingan masyarakat.

Ini, menurut Amsori, akhirnya membuat elektabilitas Aep Syaepuloh sangat tinggi. “Saya yakin elektabilitas beliau (Aep Syaepuloh, red) di atas 60 persen lebih,” tambah pria yang juga ketua Forum Akademisi Pecinta Sepakbola Indonesia (FAPSI).

Baca Juga:  Bupati Aep Berang Ada Miras di Karaoke, THM Wajib Tutup Selama Ramadan

Share:

Terpopuler

Jl. Veteran, Gg. H. Suchron Lingkungan Kav. No. 01 Blok B1-2 RT 001/035, Kel. Nagasari Kec. Karawang Barat Kab. Karawang, Jawa Barat. 41311. Telp. 081295925566